8 Cara yang Wajib Kamu Kuasai Saat Mencium Pasangan

 Ciuman merupakan satu bentuk ungkapan dari perasaan sayang dan cinta terhadap pasangan. Seperti yang kita ketahui , selain menambah keharmonisan suatu hubungan atau rumah tangga ciuman juga bermanfaat untuk kesehatan. Ciuman adalah bumbu yang dibubuhkan saat bercinta agar lebih nikmat.

 Banyak gaya ciuman yang dilakukan oleh pasangan di dunia ini sesuai adat dan kebiasaan suatu daerah, yang paling terkenal adalah french kiss. Setiap orang mampu melakukan ciuman dengan cara yang diinginkannya tetapi belum tentu bisa membawanya dalam puncak kegairahan. Untuk anda yang ingin membuat ciuman terhadap pasangan agar lebih menggairahkan dan susah dilupakan, ikutilah cara berikut ini :
Buatlah aroma mulut menjadi harum

8 Tips Menggairahkan saat Berciuman
Pertama-tama yang harus anda perhatikan adalah bau mulut. Kontrol bau mulut anda dan rasakan bagaimana aromanya. Jika tidak sedap, segeralah gosok gigi dengan bersih atau berkumur dengan cairan pembersih mulut dan gigi. Setelah itu jangan lupa semprotkan pengharum aroma mulut atau bisa juga memakan permen rasa mint atau buah agar baut mulut lebih segar.

Buatlah bibir menjadi lembab
Jangan biarkan bibir anda kering, yang bisa mengganggu saat berciuman. Atasi dengan menggunakan lipgloss atau pelembab mulut secukupnya jangan berlebihan. Hal ini akan memperlancar gerakan-gerakan bibir dan membuat anda lebih lama bertahan saat ciuman.

Buatlah suasana remang-remang
Pencahayaan yang tidak terang dan gelap mampu membuat suasana intim dan romantis berdua. Gunakan lilin atau lampu-lampu kecil untuk penerangan saat anda berciuman.

Hembuskan napas pada area leher secara perlahan
Sepertihalnya olah napas, tarik napas lalu hembuskan di sekitar leher secara perlahan. Hal ini akan merangsang hasrat bercumbu dan meningkatkan gairah bagi anda dan pasangan. Lalu peganglah dagu atau pipi pasangan yang menandakan kesiapan diri untuk berciuman dengan sang pujaan hati. Lakukan secara perlahan, karena semakin menunggu disertai dengan irama napas akan menambah gairah.

Lakukan langkah pemanasan
Mungkin ini adalah ciuman pertama anda, rasa ragu dan canggung akan merasuki diri anda. Untuk menghilangkannya, anda bisa mengawali dari atas dulu yaitu menciumi rambut, kening, area wajah, sekitar bibir jangan langsung ke bibir, lalu ke bagian leher, lakukan ciuman perlahan dan mesra. Buatlah pasangan anda penasaran dengan langkah selanjutnya. Dan yang terakhir mulai sentuhkan bibir anda dengan bibir pasangan.

Dengarkan irama napasnya
Karena menimbulkan hasrat yang kuat dalam tubuh membuat jantung bergerak lebih cepat akibatnya napas semakin berat. Gunakan kesempatan ini untuk mendengarkan irama napas pasangan, maka gairah anda akan semakin tinggi. Saat dia mencoba menarik diri desahan napasnya akan semakin kuat. Jika mampu, jangan biarkan bibirnya terlepas dari bibir anda tahan semampunya karena kenikmatan akan berada disaat itu.

Amati gerak-gerik tubuhnya
Rasanya ada yang kurang jika anda hanya berciuman saja, amati juga gerak-gerak tubuh terhadap rangsangan-rangsangan yang anda berikan. Dari mulai mendekatkan tubuhnya dengan anda atau melingkarkan tangannya pada leher/ pinggang, ataupun badanya akan menempel dengan eratnya kepada anda. Ini akan menambah sensasi tersendiri saat ciuman berlangsung. Yang paling penting adalah perhatikan gerakan lidahnya, berhati-hatilah karena lidah wanita lebih kecil daripada pria dan buatlah posisi senyaman mungkin.

Nikmati semuanya
Saat sedang berciuman tentu perasaan akan bercampur-aduk dimulai dari rasa senang, bahagia, cemas, dan gugup. Nikmati saja semua itu, yang terpenting adalah manfaat yang anda dapatkan setelahnya yaitu suatu kebahagiaan dan kepuasan tersendiri.

 Jika ingin lebih romatis lagi awali dengan kata-kata yang menyenangkan hati pasangan anda. Takhlukkan dia dan tunjukkan bahwa anda sangat mencintai serta menginginkannya sebagai pendamping selamanya.

Mau Berlangganan Contoh Surat Terbaru dari Kami?