Sebagai perempuan modern yang driven dan berpikiran maju, tentu saja kita menginginkan bisa sampai di posisi yang mapan dengan karier yang cemerlang. Tapi bukan berarti kita harus bekerja mati-matian dan lupa untuk bersenang-senang, kan? As ambitious we can be, we have to keep our life balance. Berikut adalah tips untuk mengejar kesuksesan di kantor, tapi menyeimbangkannya agar Anda tidak kehilangan diri Anda sendiri.
1.Have quality traits!
Kembangkan sifat-sifat ini agar Anda semakin cemerlang di kantor:
- Tepat waktu
- Pro aktif dan inisiatif: Jangan tunggu sampai ada masalah, tapi jika Anda melihat potensi untuk memberi solusi atau ide bagus yang bisa membantu kelancaran suatu project, speak up! Ketika brainstorming, selalu pikirkan beberapa alternatif solusi. Never stop triggering your mind. The professional world is a competition after all, so make sure you thrive to be the best.
- Gesit, sigap, dan tegas: Untuk sampai ke posisi pemimpin, selain berpikir kritis, Anda juga tidak disarankan untuk mengambil keputusan terlalu lama. Tentu saja Anda harus berhati-hati dan tidak gegabah, tapi tidak serta merta bersikap plin-plan dan terlalu banyak berpikir ketika situasi sedang genting. Putuskan dan bersikaplah konsisten dengan keputusan Anda. Kegesitan, kesigapan, dan ketegasan merupakan kualitas seorang pemimpin.
- Evaluasi diri: Jangan terlalu cepat puas pada diri sendiri. Selalu introspeksi diri dan evaluasi performa kerja Anda selama ini, apakah ada yang harus Anda perbaiki, apakah ada skill yang harus Anda asah atau pelajari, apakah Anda butuh merekrut tenaga kerja baru untuk membantu Anda.
- Ikuti intuisi: Kadang ketika Anda ragu dan dihadapkan berbagai macam saran dari kolega Anda, justru intuisi yang bisa membantu Anda mengambil keputusan.
- Jangan takut gagal: Gagal atau membuat kesalahan itu hal yang manusiawi, jangan biarkan Anda patah semangat dan berhenti mengejar passion Anda karena satu kegagalan.
2.Buat jadwal antara pekerjaan dan kehidupan pribadi
Anda boleh punya berbagai meeting, tapi jangan lupa untuk menyediakan waktu bagi teman-teman dan keluarga. Anda bisa menyelipkannya untuk acara makan siang di sela kesibukan kantor, dinner sepulang kantor, atau berkumpul bersama dan nonton film di akhir pekan. Selalu lakukan ini agar Anda tidak sampai tenggelam sepenuhnya dalam pekerjaan. Selain bisa menjadi bentuk refreshment yang baik, Anda tidak akan kehilangan kehidupan Anda dan Anda selalu mempunyai sesuatu yang Anda tuju. Maksudnya, Anda akan lebih bersemangat menyelesaikan pekerjaan Anda karena tahu setelahnya Anda akan bersenang-senang dengan orang-orang tersayang.
3.Buat priority to-do list dan buang kegiatan yang menghabiskan waktu dan energi Anda di kantor
Untuk membuat kerja lebih efektif, buatlah daftar pekerjaan yang harus Anda tuntaskan dalam seminggu lalu urutkan dari yang paling penting sampai yang paling remeh. Jangan lupa lihat mana yang bisa diselesaikan dahulu dalam waktu singkat dan apakah itu bisa dilakukan pararel (multitasking) dengan prioritas utama. Selalu tetapkan waktu seberapa lama Anda mau menyelesaikannya. Hindari pulang terlalu malam karena itu berarti Anda tidak efektif mengatur waktu kerja, itu kenapa lebih baik pekerjaan-pekerjaan Anda harus dibagi prioritasnya.
Anda juga bisa mengurangi kegiatan-kegiatan yang tidak penting dan tidak ada manfaatnya seperti: bergosip di kubikel pada jam kerja, makan siang terlalu lama, dan sebagainya.
4.Move your body
Sempatkan diri untuk berolahraga paling tidak 3-4 kali seminggu. Jika Anda sibuk, Anda bisa menyempatkan diri dengan berolahraga (jogging, gym, bersepeda) pagi-pagi sebelum Anda berangkat ke kantor. Jika Anda sedang tidak banyak pekerjaan, Anda juga bisa berolahraga setelah jam pulang kantor. Biasakan juga untuk berjalan kaki atau menggunakan tangga daripada lift atau eskalator ketika di kantor.
5.Jangan bawa pekerjaan Anda ke rumah
Anda butuh waktu istirahat, jadi jangan sampai sudah bekerja seharian, Anda harus melanjutkan pekerjaan lagi di rumah. Bila urgent, luangkan waktu satu sampai dua jam untuk membereskan tuntutan pekerjaan yang tidak bisa Anda tinggalkan, lalu segera beristirahat. Anda bisa membaca majalah, bubble bath, leyeh-leyeh di sofa, atau segera tidur agar kembali recharged.
6.Have a relaxing time
Mendengarkan musik, pergi ke spa, hang out dengan teman-teman, menonton film di bioskop, tidur siang, window shopping, berenang… apapun kegiatannya, pastikan Anda selalu mempunyai waktu untuk relaksasi di akhir pekan dan tidak melulu berpikir tentang pekerjaan. Ketika Anda mempunya hidup yang seimbang, otomatis Anda akan menjadi lebih bahagia dan rasa bahagia ini bisa membuat kita makin semangat bekerja.
1.Have quality traits!
Kembangkan sifat-sifat ini agar Anda semakin cemerlang di kantor:
- Tepat waktu
- Pro aktif dan inisiatif: Jangan tunggu sampai ada masalah, tapi jika Anda melihat potensi untuk memberi solusi atau ide bagus yang bisa membantu kelancaran suatu project, speak up! Ketika brainstorming, selalu pikirkan beberapa alternatif solusi. Never stop triggering your mind. The professional world is a competition after all, so make sure you thrive to be the best.
- Gesit, sigap, dan tegas: Untuk sampai ke posisi pemimpin, selain berpikir kritis, Anda juga tidak disarankan untuk mengambil keputusan terlalu lama. Tentu saja Anda harus berhati-hati dan tidak gegabah, tapi tidak serta merta bersikap plin-plan dan terlalu banyak berpikir ketika situasi sedang genting. Putuskan dan bersikaplah konsisten dengan keputusan Anda. Kegesitan, kesigapan, dan ketegasan merupakan kualitas seorang pemimpin.
- Evaluasi diri: Jangan terlalu cepat puas pada diri sendiri. Selalu introspeksi diri dan evaluasi performa kerja Anda selama ini, apakah ada yang harus Anda perbaiki, apakah ada skill yang harus Anda asah atau pelajari, apakah Anda butuh merekrut tenaga kerja baru untuk membantu Anda.
- Ikuti intuisi: Kadang ketika Anda ragu dan dihadapkan berbagai macam saran dari kolega Anda, justru intuisi yang bisa membantu Anda mengambil keputusan.
- Jangan takut gagal: Gagal atau membuat kesalahan itu hal yang manusiawi, jangan biarkan Anda patah semangat dan berhenti mengejar passion Anda karena satu kegagalan.
2.Buat jadwal antara pekerjaan dan kehidupan pribadi
Anda boleh punya berbagai meeting, tapi jangan lupa untuk menyediakan waktu bagi teman-teman dan keluarga. Anda bisa menyelipkannya untuk acara makan siang di sela kesibukan kantor, dinner sepulang kantor, atau berkumpul bersama dan nonton film di akhir pekan. Selalu lakukan ini agar Anda tidak sampai tenggelam sepenuhnya dalam pekerjaan. Selain bisa menjadi bentuk refreshment yang baik, Anda tidak akan kehilangan kehidupan Anda dan Anda selalu mempunyai sesuatu yang Anda tuju. Maksudnya, Anda akan lebih bersemangat menyelesaikan pekerjaan Anda karena tahu setelahnya Anda akan bersenang-senang dengan orang-orang tersayang.
3.Buat priority to-do list dan buang kegiatan yang menghabiskan waktu dan energi Anda di kantor
Untuk membuat kerja lebih efektif, buatlah daftar pekerjaan yang harus Anda tuntaskan dalam seminggu lalu urutkan dari yang paling penting sampai yang paling remeh. Jangan lupa lihat mana yang bisa diselesaikan dahulu dalam waktu singkat dan apakah itu bisa dilakukan pararel (multitasking) dengan prioritas utama. Selalu tetapkan waktu seberapa lama Anda mau menyelesaikannya. Hindari pulang terlalu malam karena itu berarti Anda tidak efektif mengatur waktu kerja, itu kenapa lebih baik pekerjaan-pekerjaan Anda harus dibagi prioritasnya.
Anda juga bisa mengurangi kegiatan-kegiatan yang tidak penting dan tidak ada manfaatnya seperti: bergosip di kubikel pada jam kerja, makan siang terlalu lama, dan sebagainya.
4.Move your body
Sempatkan diri untuk berolahraga paling tidak 3-4 kali seminggu. Jika Anda sibuk, Anda bisa menyempatkan diri dengan berolahraga (jogging, gym, bersepeda) pagi-pagi sebelum Anda berangkat ke kantor. Jika Anda sedang tidak banyak pekerjaan, Anda juga bisa berolahraga setelah jam pulang kantor. Biasakan juga untuk berjalan kaki atau menggunakan tangga daripada lift atau eskalator ketika di kantor.
5.Jangan bawa pekerjaan Anda ke rumah
Anda butuh waktu istirahat, jadi jangan sampai sudah bekerja seharian, Anda harus melanjutkan pekerjaan lagi di rumah. Bila urgent, luangkan waktu satu sampai dua jam untuk membereskan tuntutan pekerjaan yang tidak bisa Anda tinggalkan, lalu segera beristirahat. Anda bisa membaca majalah, bubble bath, leyeh-leyeh di sofa, atau segera tidur agar kembali recharged.
6.Have a relaxing time
Mendengarkan musik, pergi ke spa, hang out dengan teman-teman, menonton film di bioskop, tidur siang, window shopping, berenang… apapun kegiatannya, pastikan Anda selalu mempunyai waktu untuk relaksasi di akhir pekan dan tidak melulu berpikir tentang pekerjaan. Ketika Anda mempunya hidup yang seimbang, otomatis Anda akan menjadi lebih bahagia dan rasa bahagia ini bisa membuat kita makin semangat bekerja.